dimana-dimana pemuda Kahfi
benteng kebenaran, pasukan republik
dimana-dimana pasukan Badar
paling gigih, tak mengenal gentar jumlah musuh
dimana-dimana pemuda Fatih
pemuda kebangkitan, cahaya peradaban
oh pemuda....ini kabar gembira
rakyat menjerit dibilang sejahtera
anak negeri menjadi cakung di lampu-lampu merah
sementara para koruptor sibuk jual pulau
perang gagasan, kita kalah
gagasan kita dianggap sampah berbau kapitalis
padahal kita darah dan airmata bangsa ini
patriot jalanan sebelum Indonesia lahir
dimana-dimana pasukan Sudirman
rela mati dalam medan gerilya
pohon-pohon pinus dan perbukitan menjadi saksi sumpah setia kepada NKRI
dimana pasukan Cokro
pena menjadi senjata melawan kolonialisme
kata menjadi meriam perlawanan imperialisme
dimana-mana energi Sukarno
merdeka atau mati?
Tan Malaka pun akan hidup kembali:
bersama kita memukul!
Ambon, 22 Mei 2017
di bawah guyuran kegaduhan hujan.
Komentar
Posting Komentar